Uang Muka Pembelian

Uang muka pembelian digunakan untuk melakukan pembayaran diawal pembelian dan melakukan pelunasan ketika produk yang dibelli sudah diterima.

Catatan :

Kalau tanpa membuat penerimaan pembelian dan langsung membuat Faktur, stok produk akan langsung bertambah. Namun jika bayar dulu, maka sebaiknya bikin dokumen DP. nanti saat barang diterima, membuat dokumen penerimaan barang. Dan ketika invoice muncul, baru membuat faktur dan pasangkan DP ke Faktur

Berikut ini caranya :

1 . Masuk ke Pembelian > Uang Muka Pembelian dan tekan tombol Tambah untuk membuat dokumen baru

2. Selanjutnya, masukkan data sesuai dengan kebutuhan Anda.

Anda juga bisa menambahkan dan membuat dokumen retur pembayaran pada tab Retur Sebagai Pembayaran

3. Jika sudah tekan Simpan untuk menyimpan dan Proses untuk memproses dokumen,

4. Dokumen sudah berhasil dibuat.

Menambahkan Retur Sebagian Pembayaran #

1. Masuk ke tab Retur Sebagian Pembayaran dan tekan tombol Tambah Return Invoices

Cari dokumen retur pada kolom Cari Retur Pembelian.

2. Masukkan Nilai Retur

Menambahkan Informasi Lainnya #

1. Masuk ke Informasi Lainnya

2. Tambahkan Catatan